Cara Memasang Iklan Auto Ads Google AdSense di Blogger
Pada post kali ini saya akan membagikan sebuah tutorial bagaimana cara memasang iklan Auto Ads dari Google AdSense di blog atau website yang menggunakan platform Blogger atau Blogspot.
Apakah Auto Ads itu ?
Iklan Auto Ads atau iklan otomatis adalah jenis iklan AdSense yang posisi dan waktu penempatannya dilakukan secara otomatis oleh Google. Dengan menggunakan Auto Ads maka kita tidak perlu mengatur penempatan iklan AdSense secara manual. Auto Ads akan menempatkan iklan di posisi dan waktu yang optimal. Sehingga akan meningkatkan pendapatan AdSense Anda.
Berikut adalah keuntungan menggunakan Auto Ads, sebagaimana saya kutip dari https://support.google.com/adsense/answer/7478040
1. Membuat kita lebih fokus pada pembuatan konten blog atau website. Penempatan posisi dan waktu iklan akan dilakukan otomatis oleh Google. Sehingga kita tidak perlu menghabiskan waktu untuk mengotak-atik posisi iklan.
2. Meningkatkan peluang naiknya pendapatan AdSense. Auto Ads secara cerdas akan menganalisa halaman dan akan mnempatkan iklan pada posisi terbaik untuk meningkatkann pendapatan AdSense Anda.
3. Mudah digunakan. Menempatkan kode iklan Auto Ads sangat mudah. Penempatannya hanya sekali saja di setiap halaman web kita. Maka Google akan menangani penempatan iklan secara otomatis dan optimal.
Cara Memasang Iklan Auto Ads Google AdSense di Blogger
Untuk memasang iklan Auto Ads di blog berbasis Blogger sebenarnya sangat mudah. Anda hanya perlu menempatkan kode iklan Auto Ads di antara tag <head> dan </head> di template Blogger blog Anda.
Untuk detail penempatannya silahkan disimak langkah-langkah berikut.
1. Login ke akun Google AdSense Anda di alamat berikut www.google.com/adsense/login
2. Klik Iklan > Iklan Otomatis
3. Klik SIAPKAN IKLAN OTOMATIS
4. Akan tampil kode iklan otomatis seperti berikut. Salin kode tersebut atau klik SALIN CUPLIKAN KODE
5. Login ke akun Blogger Anda
6. Masuk ke bagian edit tema. Caranya : klik Tema > Edit HTML
7. Cari tag </head>. Kemudian tempatkan atau tempel kode iklan yang sudah Anda salin tadi tepat di atasnya. Seperti contoh berikut.
8. Jika sudah ditempelkan, klik Simpan tema
Penempatan iklan Auto Ads di template sudah selesai. Sekarang silahkan Anda buka blog Anda menggunakan smartphone. Maka akan muncul iklan Anchor yang berada di atas halaman blog Anda seperti contoh berikut.
Selain iklan Anchor, dengan memasang Auto Ads maka secara otomatis Google akan menempatkan iklan di posisi lain secara otomatis. Misalnya di antara daftar postingan di halaman depan. Atau di posisi lain misalnya di atas footer.
Penempatan posisi iklan ini dilakukan oleh Google secara otomatis. Dengan tujuan untuk mengoptimalkan penempatan posisi iklan yang lebih sesuai sehingga meningkatan pendapatan AdSense Anda.
Demikianlah telah saya uraikan bagaimana cara memasang Iklan Auto Ads Google Adsense di blog berbasis Blogger atau Blogspot. Semoga bermanfaat.
Posting Komentar untuk "Cara Memasang Iklan Auto Ads Google AdSense di Blogger"